Honkai: Star Rail adalah game Turn Based Strategy (TBS) terbaru yang dirilis oleh Mihoyo. Ya, seperti yang kita tahu, Mihoyo sendiri merupakan salah satu developer game terkenal yang juga menjadi pengembang Genshin Impact.
Game Honkai: Star
Rail sendiri sebenarnya sudah bisa kita mainkan sejak bulan April 2023 kemarin.
Hingga saat ini jumlah pemainnya terus meningkat lho guys.
Karena termasuk ke
dalam game baru, tentunya terdapat juga beberapa kode redeem yang bisa kamu klaim. Tapi sayangnya, masih banyak orang
yang belum tahu gimana cara redeem kode
di game Honkai Star Rail. Maka dari itu, di sini saya akan jelaskan
tutorialnya.
Daftar isi
Apa Itu
Kode Redeem Honkai Star Rail?
Buat yang belum
tahu, kode redeem Honkai: Star Rail
sendiri merupakan sebuah kode yang berisi hadiah. Hadiahnya apa saja? Bisa
seperti Stellar Jade, Credit, Traveller’s Guide, Refined Aether dan lainnya.
Ya, kode redeem ini biasanya dibagikan pada waktu
tertentu. Misalnya seperti perilisan game, update
baru dan tester. Meskipun game baru,
tapi Mihoyo terbilang cukup rutin membagikan kode redeem lho guys.
Sehingga sangat
membantu kamu yang baru main game ini atau mengumpulkan Stellar Jade untuk bisa
gatcha karakter baru.
Cara
Redeem Kode Honkai Star Rail
Karena merupakan
game baru, tentunya masih banyak pemain yang belum mengerti bagaimana cara redeem kode Honkai: Star Rail.
Tapi sebenarnya
sangat mudah sekali lho guys. Karena untuk bisa redeem kode tersebut, kamu bisa lakukan lewat gamenya langsung atau
melalui website resmi Mihoyo.
Nah, untuk panduan
lebih lengkap mengenai cara redeem
kode Honkai Star Rail bisa kamu lihat di bawah ini ya.
1. Lewat
Game Honkai Star Rail
Pertama, kamu bisa
langsung klaim kode lewat game Honkai: Star Rail. Kalau di tampilan awal sih,
memang menu redeem ini tidak terlihat.
Tapi kamu bisa melihatnya ketika masuk ke menu Profile. Supaya lebih jelas, langsung saja ini dia cara redeem kode Honkai:Star Rail langsung lewat gamenya:
1. Pastikan sudah membuka game Honkai: Star Rail.
2. Kalau sudah, ketuk ikon Handphone yang ada di samping Maps.
2. Melalui
Website Hoyoverse
Kalau kamu sedang tidak bisa login ke dalam game karena kondisi
tertentu, maka bisa juga klaim kode lewat website
Hoyoverse.
Nantinya kamu tinggal login saja ke dalam website
Hoyoverse menggunakan akun Honkai: Star Rail tersebut. Berikut cara redeem kode Honkai: Star Rail lengkapnya:
- Buka browser dan akses situs Hoyoverse
Gift.
- Selanjutnya login menggunakan akun
Honkai: Star Rail kamu.
- Kalau sudah, pilih Server yang kamu mainkan.
- Nantinya Nickname akan muncul secara otomatis.
- Lalu masukkan Kode Redem yang kamu ketahui.
- Terakhir tekan Redeem untuk klaim kode tersebut.
- Selesai.
Kode
Redeem Honkai Star Rail
Seperti yang telah saya katakan sebelumnya,
kalau Mihoyo cukup rutin membagikan kode redeem
di game Honkai: Star Rail.
Hadiah dari kode redeem yang dibagikannya pun berbagai macam. Semuanya berguna untuk
bisa gatcha hingga upgrade karakter andalan kamu.
Buat kamu yang baru main, ini dia daftar Kode
Redeem Honkai: Star Rail:
- GOODGAME1024: 3 Condensed Aether, 5 Travel Encounters
dan 10.000 Credits (Rilis Juni 2023)
- SURPRISE1024: 30 Stellar Jade, 2 Dust of
Alacrity, 3 Adventure Logs dan 5.000 Credits (Rilis Juni 2023)
- BSN2EWMHA4RP: 50 Stellar Jade dan 10.000
Credits (Rilis Juni 2023)
- HSRVER10JYTGHC: 50 Stellar Jade dan 10.000
Credits
- STARRAILGIFT: 50 Stellar Jade, 2 Traveker’s
Guide, 5 Bottled Soda dan 10.000 Credits.
- ZTPTNMTX8LUF: 100 Stellar Jade dan 50.000
Credits.
- 8A6T6LBFQ4D3: 100 Stellar Jade dan 5 Traveler’s
Guide.
- DB7A64BW8LC7: 100 Stellar Jade dan 5 Refined Aether.
- CS75WMP976AK: 100 Stellar Jade.
- 9A6BHRKX4XNL: 100 Stellar Jade dan 50.000 Credits.
CN server
- 5S6BZ93E4WN8: 100 Stellar Jade dan 5
Traveler’s Guide. CN server
- TTNAYQ3FMF9U: 100 Stellar Jade dan 5 Refined Aether.
CN server
- 2T7BP4JVEBT7: 3 Adventure Logs, 2 Condensed Aethers,
3 Cosmic Fried Rice, 5.000 Credits.
- HSRGRANDOPEN1: 100 Stellar Jade dan 50.000 Credits.
- HSRGRANDOPEN2: 100 Stellar Jade dan 5
Traveler’s Guide.
- HSRGRANDOPEN3: 100 Stellar Jade dan 4 Refined
Aether.
- HSRVER10XEDLFE: 50 Stellar Jade dan 10.000 Credits.
List paling atas merupakan yang terbaru. Tapi, kamu bisa coba semua kode redeem ini untuk di klaim sebelum expired.
Akhir
Kata
Intinya cara redeem kode Honkai: Star Rail ada 2, yaitu melalui gamenya langsung
dan lewat website Hoyoverse. Keduanya
sama-sama mudah kok, seperti panduan yang telah kamu lihat di atas.
Tapi kalau ada kendala saat klaim kode redeem, jangan ragu untuk tanya ke saya
ya melalui kolom komentar.
Terimakasih.