Cara Membuat Bot Selamat Datang Di Telegram, Mudah!

Cara Membuat Bot Selamat Datang Telegram

Bagi kamu yang sudah lama memakai Telegram, pasti sudah tidak asing lagi dengan adanya bot di aplikasi chatting tersebut.

Bot di Telegram hingga saat ini ada banyak. Bahkan bisa kita customize sesuai keinginan untuk keperluan tertentu. Contohnya saja untuk mengucapkan selamat datang ke grup yang kamu buat.

Wahh, jadi tidak perlu repot-repot ketik manual ya ketika ada anggota baru masuk ke grup kita? Yap benar, karena nantinya bot kamu yang akan menyambut mereka. Tertarik?

Langsung saja kamu simak panduan saya mengenai cara untuk membuat bot selamat datang di Telegram.

Contents

Fungsi Bot Selamat Datang Di Telegram

Fungsi utama bot selamat datang di Telegram ialah untuk menyambut anggota baru yang bergabung ke dalam grup kamu. Sehingga kamu tidak perlu stay HP untuk memantau anggota baru yang masuk, lalu mengucapkannya secara manual.

Memangnya penting ya menyambut anggota baru? Ya, sebenarnya bersifat opsional sih. Hanya saja dengan menyambut anggota baru memberikan kesan yang intens ke mereka. Jadinya mereka akan lebih nyaman juga kan.

Cara Membuat Bot Selamat Datang Di Telegram

Membuat bot di Telegram apakah harus menggunakan script? Sebenarnya tidak juga sih, karena kamu bisa membuat bot di dalam bot.

Sederhananya, kamu membuat bot selamat datang melalui bot utama. Dimana bot utama ini menyediakan beberapa menu yang nantinya bisa kamu pilih. Sehingga kamu tidak perlu harus membuatnya secara manual dengan script programming.

Nah supaya tidak bingung, kamu bisa langsung lihat cara membuat bot selamat datang di Telegram berikut ini:

1. Tambahkan Bot Ke Grup Kamu

Langkah pertama, kamu harus menambahkan bot Group Help lebih dulu ke dalam grup yang telah dibuat. Lalu kamu berikan hak akses admin ke bot tersebut.

Untuk lebih jelas, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:

1. Pastikan telah membuat Grup Telegram.
Buat Grup Telegram

2. Kemudian cari bot Group Help.
Cari Bot Group Help
3. Lanjut kamu tekan Start dan pilih opsi Tambahkan ke Grup.
Tambahkan Bot Ke Grup
4. Lalu pilih Grup, centang opsi Manage Group dan tekan Centang. Kalau ada notifikasi, tekan Add as Admin.
Jadikan Bot Admin

2. Masuk Ke Konfigurasi Bot

Buka Pesan Di Bot Chat

Selanjutnya kita akan mengkonfigurasi bot tersebut. Di langkah ini, kamu bisa membuka grup yang telah dipilih tadi.

Selanjutnya tekan menu Pengaturan pada chat bot Group Help. Lalu ada 2 pilihan, mau settings di Pesan Pribadi atau Di Sini (Group). Supaya tidak banyak chat di grup, disarankan sih pilih Buka Di Pesan Pribadi.

Terakhir ketuk opsi Tekan Disini untuk diarahkan ke chating bot tersebut.

3. Aktifkan Pesan Sambutan Otomatis

Aktifkan Pesan Sambutan

Setelah beralih ke chat bot Group Help, kamu bisa tekan opsi Sambutan karena ingin membuat bot selamat datang. Setelah itu, tekan opsi Aktifkan untuk mengaktifkan fungsinya.

Kamu cek Status di pesan Group Help, bila sudah Aktif seperti gambar di atas kamu bisa beralih ke langkah selanjutnya.

4. Buat Pesan Sambutan

Buat Pesan Selamat Datang

Di langkah ini, kamu tinggal membuat pesan selamat datang saja sesuai keinginan. Pertama pilih dulu jenis pesan selamat datang yang ingin dibuat. Apakah dalam bentuk teks, media atau URL. Umumnya sih Teks ya, jadi si panduan ini saya gunakan opsi tersebut.

Lalu masukkan Pesannya sesuai keinginan kamu. Jangan lupa tambahkan sedikit script untuk bisa memanggil nama anggota baru, grup, waktu dan juga yang lainnya secara real time. Kalau sudah kamu tekan Enter saja.

Pastikan mendapatkan balasan Pesan Diatur sebagai bentuk konfirmasi dari bot Group Help tersebut.

5. Tes Bot Selamat Datang Di Grup

Tes Bot Selamat Datang Di Telegram

Langkah terakhir, kamu tinggal tes bot selamat datang saja di grup tersebut. Caranya kamu bisa masuk dengan akun Telegram lainnya ke dalam grup tersebut. Atau bisa juga minta tolong teman untuk coba bergabung.

Lalu cek, apakah pesan yang telah kamu atur tadi dikirim oleh bot selamat datang tersebut. Misalnya terkirim, tandanya kamu telah berhasil membuat bot selamat datang Telegram.

Akhir Kata

Gimana, mudah kan cara membuat bot selamat datang di Telegram? Kamu hanya perlu tambahkan bot Group Help ke dalam grup, aktifkan fitur sambutan dan atur pesannya sesuai keinginan.

Jangan lupa di tes dulu untuk memastikan bot aktif dan pesannya sudah sesuai keinginan kamu. Sekian dari saya, Terimakasih!

Seorang pria introvert yang suka banget ilmu teknologi dan senang menggali informasi.

1 komentar

  1. Sangat bermanfaat sekali